LOMBA MERPATI KOLONG PLG
SERI LOMBA PUTARAN PPMKY 2016
Lomba merpati kolong yang diselenggarakan oleh PPMKY tahun ini sudah mulai, untuk mengawalinya sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan pada musyawarah diintern PPMKY, Lapak Palgading (PLG), Sinduharjo, Ngaglik, Sleman, Yigyakarta yang berada di Jalan Kaliurang Km.9 sebagai tuan rumah tempat penyelenggaraan event ini. Tanggung jawab yang tidak ringan serta kepercayaan yang diberikan oleh PPMKY ini tentunya menjadi suatu tantangan bagi Lapak PLG untuk bisa menyelenggarakan sebaik mungkin.
Persiapan sebaik mungkin sudah kami lakukan, mulai dari rapat intern di Lapak PLG untuk memilih personel-personel yang masuk dalam kepanitiaan lomba, perbaikan dan penyiapan arena Lapak PLG, mengurus perijinan dari wilayah setempat, kepolisian dan sebagainya sudah kami lengkapi. Sehingga insya Allah Lapak PLG sudah merasa siap dan mantab diberikan tanggungjawab oleh PPMKY sebagai Lapak penyelenggara Seri I Event Lomba Merpati Kolong PPMKY 2016 ini. Kami berharap partisipasinya dari rekan-rekan kolongers di DIY semoga Lomba bisa berjalan aman, tertib, lancar dan sampai selesai mendapatkan player-player juara.
Persiapan sebaik mungkin sudah kami lakukan, mulai dari rapat intern di Lapak PLG untuk memilih personel-personel yang masuk dalam kepanitiaan lomba, perbaikan dan penyiapan arena Lapak PLG, mengurus perijinan dari wilayah setempat, kepolisian dan sebagainya sudah kami lengkapi. Sehingga insya Allah Lapak PLG sudah merasa siap dan mantab diberikan tanggungjawab oleh PPMKY sebagai Lapak penyelenggara Seri I Event Lomba Merpati Kolong PPMKY 2016 ini. Kami berharap partisipasinya dari rekan-rekan kolongers di DIY semoga Lomba bisa berjalan aman, tertib, lancar dan sampai selesai mendapatkan player-player juara.
Sekali lagi kami mohon doa restu dan partisipasi seluruh rekan-rekan penggemar merpati kolong di Yogyakarta, bawalah dan daftarkan playernya sebanyak mungkin agar kesempatan juara semakin besar, serta demi suksesnya seri awal Event PPMKY 2016 ini. Silahkan datang kita awali lomba ini dengan keakraban dan penuh fair play.